Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Untuk Affiliator Pemula, Hindari Poin Pelanggaran 24 dan Jaga Akun Tetap Aman.

Nissamaheswary.com - Sebagai affiliator, salah satu ketakutan terbesar adalah mendapatkan poin pelanggaran hingga 24. Jika ini terjadi, apakah akun masih bisa dipulihkan? 

Banyak yang masih bingung karena ada dua pernyataan yang berbeda: DICABUT atau DITANGGUHKAN SELAMA 90 HARI. Oleh karena itu, penting untuk rutin mengecek kesehatan akun agar tetap aman.

Selain itu, ada beberapa aturan penting yang harus diikuti untuk menghindari pelanggaran. Berikut adalah beberapa kesalahan umum yang sering dilakukan affiliator dan perlu dihindari:

Pelanggaran yang Sering Dilakukan dan Harus Dihindari Mulai Sekaran Juga.

1. Konten yang Mengandung Unsur Sensitif

Hindari membuat konten dengan unsur yang berisiko melanggar kebijakan, seperti:

  1. Tidak memakai baju dalam video
  2. Merokok atau menampilkan minuman keras
  3. Minum kopi dari gelas transparan
  4. Menggunakan suara tangisan atau efek yang dianggap sensitif
2. Klaim Kesehatan yang Berlebihan

Jika mempromosikan produk kesehatan, jangan menyatakan bahwa produk tersebut bisa menyembuhkan penyakit. Klaim medis tanpa izin bisa menyebabkan pelanggaran serius.

3. Unboxing dengan Data Pribadi Terlihat

Saat membuat video unboxing, pastikan alamat dan nomor HP yang terekam dalam video sudah disensor atau dihapus. Jangan biarkan data pribadi terbuka karena bisa melanggar kebijakan keamanan.

4. Penggunaan Kata-Kata Terlarang

Hindari menyebutkan kata-kata seperti "terbaik," "termurah," "paling laris," serta kalimat yang mengandung bullying atau penghinaan terhadap produk lain. Gunakan deskripsi yang netral dan informatif.

5. Menggunakan Slide Gambar dalam Video

Hindari membuat video promosi hanya dengan slide gambar. Sebaiknya rekam langsung produk yang ditampilkan untuk menghindari pelanggaran.

6. Produk yang Tidak Sesuai dengan Keranjang Kuning

Saat membuat video review, pastikan produk yang ditampilkan sama persis dengan yang ada di keranjang kuning. Jika berbeda, akun bisa terkena pelanggaran karena dianggap menyesatkan.

7. Menggunakan Filter dalam Review Produk Kecantikan

Jangan gunakan filter atau efek kecantikan saat mereview produk kecantikan. Video harus menggunakan kamera asli agar tampilan produk tidak menyesatkan.

8. Reupload Video di Dua Akun Berbeda

Mengunggah ulang video yang sama di dua akun berbeda tidak diperbolehkan. Hal ini bisa dianggap sebagai duplikasi konten yang melanggar kebijakan platform.

9. Upload Video dengan Tampilan yang Sama di Dua Akun

Jika memiliki dua akun, usahakan membedakan tampilan dalam setiap video. Contohnya, menggunakan topi atau mengubah gaya agar tidak terlihat identik.

Kesimpulan
Agar tetap aman sebagai affiliator, selalu cek kesehatan akun secara rutin dan hindari kesalahan-kesalahan di atas. Jika terkena poin pelanggaran, masih ada kemungkinan pemulihan, tetapi lebih baik mencegah daripada mengatasi. 

Buat konten yang sesuai aturan agar akun tetap aman dan terus berkembang. Selamat praktekan dan semoga bermanfaat!.