Inilah Kode Tombol Rahasia Dan Fitur Yang Tersembunyi Pada HP Samsung Yang Jarang Banyak Orang Ketahui.
Nissamaheswary.com - Pada kesempatan artikel kali ini, penulis akan membahas tentang beberapa fitur tombol rahasia yang tersembunyi dan banyak sekali para pengguna HP Android belum mengetahuinya, dan sebagai contohnya disini dibahas pada Android Samsung.
Pada ulasan artikel mengenai kode tombol rahasia atau fitur yang tersembunyi terkhusus pada HP Samsung J2 Prime atau jenis HP Samsung berjenis tipe lainnya.
Karena setiap HP Android khusus samsung rata-rata memiliki tombol Home di tengah pada bagian bawah, yang mana ciri khas dari tombol tersebut membedakan dari HP Android ataupun jenis Smartphone lainnya.
Pada pembahasan mengenai kode tombol rahasia pada artikel di sini pada pengoperasian atau penggunaannya dalam posisi ponsel baik dalam keadaan mati maupun dalam keadaan hidup.
I. Bagian Pertama.
Untuk pada bagian pertama ini dalam pengoperasian untuk mengetahui kode tombol rahasia atau fitur yang tersembunyi dan banyak orang yang belum tahu pada HP Samsung dalam keadaan mati.
Ok langsung saja berikut ini beberapa daftar kode atau fitur rahasia yang tersembunyi pada HP Android Samsung.
Adapun beberapa kode atau fitur tombol rahasia pada HP Android samsung yaitu seperti berikut ini:
A. Fitur rahasia menu Android Recovery.
Oke langsung saja cara penggunaannya fitur tombol rahasia untuk masuk ke fitur rahasia menu Android Recovery yaitu dengan cara berikut ini:
1. Silahkan tekan untuk tombol Home dan tahan kemudian dikombinasikan dengan melanjutkan tekan dan tahan tombol Volume Up → Lanjut tekan dan tahan tombol Power on off sampai keluar untuk logo ponselnya.
kode tombol rahasia yang tersembunyi hp samsung |
3. Langkah selanjutnya silahkan tunggu beberapa saat sampai logo Robot Android hilang dan berganti tulisan No Command.
4. Selanjutnya silahkan tekan dan tahan tombol Volume Up atau volume atas sampai masuk ke menu Android Recovery.
tombol rahasia yang tersembunyi di hp samsung |
5. Selanjutnya apabila Anda ingin memilih bagian menu lainnya silahkan tekan tombol volume baik bagian bawah ataupun bagian atasnya.
Baca Juga: Berikut 8 Rahasia Fitur Android Yang Tidak Banyak Orang Tahu.
Pada menu Android Recovery ini yang paling penting adalah menu berikut ini:
Wipe Data/Factory Reset, berfungsi seperti berikut ini:
- Untuk menghapus semua dan seluruh data pada HP Android atau Smartphone.
- Untuk mengembalikan pengaturan pabrik seperti ke pengaturan awal lagi.
- Untuk mengatur atau mereset ketika lupa pola ataupun Kata Sandi layar atau juga Sandi Privasi dan beberapa pengaturan lainnya.
👉 Reboot system now.
Reboot system now ini berfungsi untuk menyalakan kembali ponsel dalam keadaan normal atau merestart, dan untuk memilikinya silahkan tinggal tekan tombol Power on off.
Ada beberapa lagi menu Android Recovery yang bisa Anda coba satu persatu tetapi yang paling sering digunakan yaitu 2 menu recovery yaitu web data dan reboot system now,
Apabila Anda ingin keluar dari menu Android Recovery, silahkan pilih bagian paling bawah yaitu Power on off dan tekan tombol Power on off maka secara otomatis keluar dari tampilan Android recovery.
B. Fitur rahasia Menu Bootloader.
Untuk melakukan ataupun masuk ke fitur rahasia Bootloader ini sebenarnya kebalikan dari pada bagian pertama yaitu fitur rahasia menu Android Recovery seperti pada penjelasan uraian di atas.
Disini cara melakukan masih dalam posisi ponsel mati, dalam keadaan HP atau ponsel mati kita bisa masuk ke menu Bootloader yaitu dengan cara berikut ini:
1. Silahkan tekan dan tahan tombol Home dengan kombinasi tombol Volume Down atau bawah dan dilanjutkan dengan tombol Power on off. Semua tombol tersebut dilakukan dengan menekan dan ditahan.
2. Kemudian setelah muncul tampilan Warning, baru semua ketiga tombol tersebut kita lepaskan.
tombol rahasia yang tersembunyi hp samsung |
3. Selanjutnya untuk masuk ke menu Bootloader yaitu silahkan tekan tombol Volume Up atau bagian atas, maka secara otomatis Anda sudah masuk di tampilan menu Bootloader dengan tampilan sedang Downloading atau mendownload.
fitur tombol rahasia yang tersembunyi hp samsung |
Fungsi atau kegunaan menu Boot loader di HP Android Samsung yang harus Anda ketahui.
Fitur atau menu rahasia Bootloader berfungsi untuk menginstal firmware atau melakukan flash ketika ponsel error atau bootloop.
Maka ketika ponsel atau HP Samsung Anda kita mengalami masalah seperti error, ngehang jangan Anda terburu-buru untuk men-servis ataupun merasa pusing, lakukanlah dengan cara menggunakan atau mengoperasikan menu Bootloader.
Dan apabila untuk keluar dari tampilan Bootloader, silahkan saja dengan menekan dan tahan tombol Power on off untuk menyalakan atau menghidupkan ponsel atau HP Anda dalam keadaan semula.
Itulah cara mengoperasikan pada bagian pertama tentang tombol kode rahasia atau fitur yang tersembunyi yang pengoperasiannya dilakukan ketika ponsel dalam keadaan mati.
Baca Juga: Berikut Beberapa Fitur Rahasia Android Yang Tersembunyi Dan Patut Anda Ketahui.
B. Bagian Kedua.
Adapun pada bagian kedua dalam pengoperasian untuk mengetahui kode tombol rahasia atau fitur yang tersembunyi dan banyak orang yang belum tahu pada HP Samsung dalam keadaan hidup.
Ok langsung saja berikut ini beberapa kode tombol rahasia yang tersembunyi pada HP Android Samsung. Adapun beberapa tombol rahasia seperti berikut ini:
Tombol Home Rahasia Pertama.
Caranya untuk menggunakan kode tombol Home HP Samsung ketika HP dalam keadaan hidup yaitu dengan cara:
- Silahkan tekan dan tahan tombol Home maka secara otomatis langsung masuk ke pencarian Google. Dengan demikian ketika ingin browsing atau online, kita tidak harus mencari lagi menu aplikasi Google.
Tombol Home Rahasia Kedua.
Pada tombol rahasia yaitu tombol Home di HP Samsung pada bagian kedua, ketika HP Anda dalam keadaan standby atau sleeping maka Anda bisa menekan tombol Home dua kali, maka secara otomatis kamera di HP Anda sudah terbuka dan siap untuk melakukan pemotretan atau untuk mengambil gambar.
Walaupun HP Samsung Anda dalam keadaan standby ataupun layar monitor redup maka Anda ketika ingin mengambil gambar atau potret Anda tinggal menekan tombol Home dua kali maka secara otomatis aplikasi kamera sudah siap untuk pengambilan gambar.
Dengan demikian Anda tidak perlu lagi mencari aplikasi kamera di menu beranda layar HP Samsung Anda.
Demikianlah beberapa fitur dan tombol kode rahasia di HP Samsung yang wajib Anda ketahui dan banyak orang yang belum tahu. Semoga dapat membantu dan bermanfaat.